Instagram adalah salah satu media sosial yang paling populer saat ini. Tercatat lebih dari 700 juta orang yang tersebar di berbagai penjuru dunia menjadi pengguna aktif Instagram. Sebagai media sosial yang populer, banyak pengguna yang memanfaatkan akun Instagram mereka sebagai media berbagi foto, video, dan bahkan ide bisnis yang dapat menghasilkan lembaran rupiah.
Berbagai cara dilakukan oleh para pengguna Instagram guna menambah dan terus menambah jumlah followers mereka. Mengapa jumlah followers memiliki peranan yang sangat penting bagi para pengguna Instagram, terutama mereka yang memanfaatkan akun Instagram mereka sebagai ‘sumber’ pendapatan mereka? Semakin banyak jumlah followers sebuah akun Instagram, semakin besar peluang untuk memperluas jangkauan atau engagement dengan calon targeted customers alias calon pelanggan bisnis kita.
Logikanya begini, semakin banyak jumlah followers Anda, konten-konten Instagram Anda akan dilihat oleh banyak orang, bahkan yang bukan followers Anda. Sekedar informasi, followers asli alias followers non-robot plus pengguna Instagram lain sering memberi komentar, plus mereka yang memiliki engagement tinggi dengan akun Instagram Anda, bisa memuluskan bisnis Anda. Nah, dari sini saja kita mengetahui bahwa followers sebuah akun Instagram adalah kunci kesuksesan suatu bisnis. Tak heran jika kini telah banyak jasa buy followers alias beli followers Instagram. Peminatnya juga membludak.
Lantas, bagaimana cara menambah followers IG tanpa aplikasi? Apakah cara ini efektif untuk mendongkrak suatu bisnis yang dijalankan dengan dukungan media sosial seperti Instagram? Anda akan segera tahu jawabannya dengan menyimak informasi berikut.
Cara Menambah Followers IG Tanpa Aplikasi

Optimasi Akun Instagram
Ada cara jitu untuk menambah followers di Instagram dengan mudah yaitu dengan mengoptimalkan aku Instagram kita. Karena akun Instagram kita gunakan sebagai media atau alat untuk promosi produk kita, penting rasanya kita wajib sertakan label atau brand bisnis/ produk di bio Instagram kita.
Dengan memperbarui bio akun Instagram kita, tentunya baik followers maupun pengguna Instagram lain akan lebih mudah untuk menemukan akun Instagram kita. Pada bio, kita wajib cantumkan gambar, nama pengguna disertai dengan foto profil yang sesuai dengan profil bisnis, dan keterangan yang kurang lebih mendeskripsikan bisnis yang kita rintis. Misal ide bisnis standing pouch yang eco-friendly.
Bio semacam ini sangat membantu untuk membangun dan mengembangkan identitas atau branding bisnis kita. Jangan lupa untuk menyertakan tautan bio kita. Tautan ini berperan sebagai pengarah traffic Instagram untuk menuju ke situs atau blog bisnis kita.
Bagaimana jika kita tidak memiliki link tautan ke situs atau blog? Ada cara lain untuk mengalihkan traffic di Instagram kita, yaitu dengan menggunakan kata kunci yang tepat dan spesifik. Atau bisa juga dengan menggunakan tagar atau hashtags di setiap postingan Instagram kita.
Manage Konten Instagram
Ada juga cara menambah followers IG tanpa aplikasi yang boleh kita coba, yaitu dengan memenej konten atau postingan akun Instagram kita. Ada banyak sekali manfaat dari content management yang baik. Selain menjadikan tampilan feeds Instagram kita terlihat rapi, menej konten Instagram kita juga sangat efektif untuk mencegah followers kita jenuh dengan postingan kita yang terkesan acak dan berantakan. Berbeda kondisinya apabila kita atur konten kita dengan baik. Misal, kita atur jadwal kapan kita share foto atau video baru. Akan jauh lebih bijak apabila kita share konten baru cukup sekali dalam sehari. Hindari memposting foto atau video berkali-kali dalam sehari karena hanya akan memenuhi timeline Instagram para followers kita. Tentu ini sangat mengesalkan.
Buat Konten yang Diinginkan oleh Followers
Dengan membuat konten yang sesuai dengan keinginan para followers, akan jauh lebih mudah untuk menambah jumlah followers akun Instagram kita. Caranya, lakukan analisis kriteria konten yang memiliki potensi besar untuk dilihat oleh followers. Kita bisa jadikan performa konten lama kita sebagai tolok ukurnya.
Misal, konten berupa foto dengan filter tertentu, panjang-pendek caption, waktu posting, dan detail-detail konten lainnya terlihat lebih disukai daripada konten berupa foto dengan jenis filter-filter lainnya. Jangan lupa untuk terus lakukan update tren Instagram agar kita bisa membagikan konten-konten yang kekinian.
Baca juga: Quick Install Guide – The Free HTML5 Audio Player
Jalin Komunikasi dengan Followers
Sederhana saja; ada cara yang terbilang mudah untuk menjalin komunikasi dengan followers Instagram kita. Misal hanya dengan membalas komen yang dikirim oleh followers atau sekedar memberi tanda love pada komentar-komentar yang ditulis oleh followers. Dari tindakan yang sederhana ini, ada kesa bahwa kita adalah pribadi yang ramah, informatif, dan komunikatif.
Hebatnya lagi, cara menambah followers IG tanpa aplikasi yang satu ini juga terbukti efektif untuk menambah jumlah followers Instagram kita. Followers baru akan bertambah karena image positif kita. Bahkan sebuah penelitian dari Indeks menyebutkan bahwa sebanyak 89% customers akan membeli produk yang kita tawarkan pasca menjadi followers akun Instagram kita. Dari sini kita dapat menyimpulkan bahwa sangat penting rasanya bagi kita untuk ‘mengamankan’ loyalitas dan perhatian pengunjung Instagram kita, lalu mengubah mereka menjadi followers kita.
Ingat, semakin intens komunikasi yang kita bangun bersama para pengunjung Instagram kita, semakin besar potensi kita untuk mendapatkan banyak followers baru. Oleh karena itu, hargai para followers kita. Beri feedback dengan bahasa yang baik, lugas, jelas, dan informatif kepada para pengunjung di kolom komentar.
Follow Akun Instagram Influencers
Influencers di sini adalah magnet alias penarik perhatian sesama pengguna Instagram. Dengan kita menjadi followers akun Instagram seorang influencer, apalagi influencer yang memiliki ‘brand’ yang sangat positif, secara otomatis jumlah followers kita akan bertambah. Beruntung jika akun Instagram kita mendapat perhatian dari influencers yang kita ikuti via Instagram.
Sebenarnya ada trik yang cukup efektif untuk menarik perhatian influencers di Instagram. Misal dengan mem-follow seorang influencer yang relevan atau punya interest yang sama dengan ide bisnis kita. Ada potensi besar bagi influencer tersebut untuk menaruh perhatian dengan ide bisnis yang kita rintis.
Kerjasama dengan Mitra Bisnis
Atau kita bisa juga menjalin kerjasama dengan mitra bisnis kita. Misal dengan meminta mitra bisnis kita untuk membagikan konten terkait dengan ide bisnis atau produk kita di akun Instagram-nya. Begitu juga sebaliknya. Kita juga dapat mencoba untuk menjadi sponsor konten pengguna akun Instagram lain dengan tujuan sebagai bagian dari promosi. Dengan begitu, brand, produk, atau ide bisnis kita akan semakin dikenal bahkan jangkauannya bisa lebih luas lagi berkat akun Instagram mitra bisnis kita.
Dengan beberapa cara di atas, followers Instagram kita dapat bertambah tanpa harus menggunakan jasa buy followers yang saat ini sedang marak. Selain memperhatikan aspek digital marketing semacam ini, ada aspek lainnya yang jauh lebih penting, yaitu kualitas produk atau brand ide bisnis online yang kita usung. Pastikan bahwa ‘pesan’ yang ingin kita sampaikan melalui produk atau brand kita benar-benar sampai ke konsumen kita.